TUMBUHKAN SEMANGAT DAN ETOS KINERJA, PERWIRA YONMARHANLAN V PIMPIN YEL-YEL PERSONEL LANTAMAL* V

SURABAYA, HALLOJATIMNEWS.com – Komandan Pleton (Danton) 2 Yonmarhanlan V Letda Marinir Ahmad Yafieq, S.H memimpin yel-yel kepada prajurit Lantamal V Surabaya yang akan melaksanakan apel pagi. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka menyambut kedatangan Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI Ahmad Heri Purwono, S.E, M.M. bertempat di lapangan apel Mako Lantamal V, Jl Laksda M. Nasir No 56 Perak 18/11.2020)
Danton 2 Yonmarhanlan V mengajarkan beberapa yel-yel kepada seluruh prajurit Lantamal V. Tampak dengan penuh semangat Danton 2 mencontohkan sendiri bagaimana gerakan yel-yel tersebut. Kemudian sontak seluruh prajurit Lantamal V dengan semangat tak ragu mengikuti gerakan-gerakan yang dicontohkan Danton 2 Letda Marinir Ahmad Yafieq, S.H.
”Our emotion created by our motion, emosi kita terbentuk dari gerakan yang kita perbuat”. Apabila kita melaksanakan gerakan yang semangat , maka diri kita akan bersemangat juga, ucap Danyonmarhanlan V Letkol Marinir Andi Ichsan, S.H., M.M.
Kegiatan yel-yel tersebut tetap mengedepankan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah guna untuk menekan penyebaran Covid 19.( Han ).
Tinggalkan Balasan