DaerahHukrimNews

DIKIRA MOTOR HILANG, SETELAH LAPOR TIM COBRA LANGSUNG KETEMU

LUMAJANG  | hallojatimnews – Ada ada saja tingkah lucu warga Kabupaten Lumajang. Pasalnya kemarin (12/06) warga Kecamatan Sukodono Kabupaten Lumajang yang bernama Akmal (pria, 13 tahun) hendak melaporkan sepeda motornya yang hilang saat melihat Tim Cobra Polres Lumajang melakukan reka ulang pencurian sepeda motor di Desa Selok Besuki Kecamatan Sukodono Kabupaten Lumajang. Alih alih diambil oleh orang lain, ternyata motor tersebut hanya dipindah karena menghalangi jalan sejauh kurang lebih 50 meter dari posisi semula.

Akmal sendiri awalnya mengaku datang ke lokasi tersebut untuk melihat langsung Tim Cobra Polres Lumajang, dan memarkirkan motornya di pinggir jalan. Ia pun langsung berjalan mendekati lokasi rilis Tim Cobra. Namun ia kaget saat akan pulang tak menemukan motornya di tempat semula. Ia pun langsung bergegas pergi menuju Polsek Sukodono. Tim Cobra yang masih berada dilapanganpun membantu mencari motor Supra Fit warna Hitam biru tersebut. AKP Hasran selaku Katim Cobra Polres Lumajang pun akhirnya berhasil menemukan motor tersebut tak jauh dari lokasi awal dan menelepon akmal untuk cepat kembali.

Kapolres Lumajang AKBP DR Muhammad Arsal Sahban SH SIK MM MH yang berada di lapangan membenarkan kejadian tersebut. “Si anak tadi memang langsung gugup dan bergegas ke Polsek Sukodono untuk melaporkan sepedanya hilang. Namun ternyata Tim Cobra menemukan motor tersebut hanya pindah tempat sejauh 50 meter. Saya yakin motor si anak tadi menghalangi jalan dan berusaha dipinggirkan oleh orang lain. Tapi saya salut dengan kecepatannya melaporkan ke Tim Cobra sehingga cepat kami melakukan penyisiran di Lokasi” terang Arsal. @pri

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button