BaksosKomunitasNews

Giat Jum’at Berkah Ke 3 Komunitas ” Gresik Damai “

GRESIK // hallojatimews – komunitas facebook GD “Gresik Damai” menggelar kegiatan bertajuk Jum’at berkah Berbagi dengan menyalurkan nasi bungkus,(13/09/2019).

” Para komunitas menyelenggarakan kegiatan Jum’at Berbagi mulai dari perempatan Bringkang mengarah ke pasar Menganti sampai Pertigaan Boboh, Nasi itu dibagikan para pengemis,pemulung dan yang mengatur arus lalu lintas di setiap pertigaan atau perempatan tersebut.

Sementara itu, menurut Hari Riswanto, Hari Jumat itu kan Masyaallah istimewanya, kami mengadakan kegiatan ini sebagai bentuk syukur sekaligus mengajarkan anak-anak untuk berbagi dan mencari berkah di hari Jumat.”Sebungkus Nasi Insyaallah berarti bagi yang membutuhkan”. Ucap Riswanto.

Selaku panitia menuturkan, kegiatan ini dilaksanakan rutin selama 2 (Dua) Bukan di hari Jumat dengan regulasi pembagian nasi bungkus yang dilaksanakan di tempat yang berbeda-beda. ”Saya salut kepada komunitas GD “GRESIK DAMAI” meskipun kegiatan ini sederhana namun mereka antusias sekali, terlebih lagi mereka membeli nasi bungkusnya dengan cara patungan dan menggunakan uang kas, “ ucapnya.

Saat dikonfirmasi awak media hallojatimnews salah Seorang Pemulung mengucapkan terima kasih atas pembagian nasi bungkus ini. Ia mengatakan, belum ada komunitas yang menyumbangkan nasi.”Kami ucapkan terima kasih, semoga bisa membuat barokah untuk komunitas GRESIK DAMAI,” Ujarnya.

Editor : Mbah Pri

Reporter : Pri

Sumber : Komunitas Gresik Damai.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button