Polres Tanjung Perak

Ketua Tim Relawan Kampung Tangguh RW 04 Bersama Bhabinkamtibmas Polsek Semampir Berkan Protokol Kesehatan

Laporan Wartawan Hallo Jatim, Abdulloh.

SURABAYA, HALLOJATIMNEWS.com – Banyaknya bermunculan Kampung Tangguh yang didirikan atas swadaya masyarakat ini ditujukan untuk melindungi warga dari penyebaran Covid-19 di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Ketua tim relawan Kampung Tangguh yang sekaligus ketua RW 04, Sworo Adi Suryanto, memberikan arahan kepada para anggotanya di wilayah RW 04 Kelurahan Sidotopo, Kecamatan Semampir.Senin pagi, (25 Mei 2020).

Saat itu didampingi Aiptu Muhadi Purnomo, Babinkamtibmas Sidotopo, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Adi menyampaikan agar kewaspadaan semakin ditingkatkan, mengingat semakin banyak warga di Surabaya terinveksi virus corona.

Dari pantauan awak media, protokol kesehatan yang telah diterapkan di kampung Tangguh tersebut, yaitu, pemeriksaan suhu tubuh dan penyemprotan disinfektan di akses keluar/masuk kampung,

“Dan dilakukan penyekatan di akses keluar masuk kampung dengan sistem buku mutasi, Pemasangan infrastruktur cuci tangan di depan setiap rumah,” jelas Sworo Adi Suryanto.

Dengan adanya Kampung Tangguh ini, dimaksudkan menjadi titik awal untuk melakukan penguatan guna mencegah bahkan menghentikan penyebaran Covid-19.

Menurut data yang dihimpun, berdasarkan data bahwa perkembangan covid 19, Kota Surabaya paling besar untuk wilayah Jawa Timur.

Saat dikonfirmasi media ini, Sworo menyampaikan tentang bagaimana awal terbentuknya Kampung Tangguh.

“Protapnya sudah terbentuk pada Bulan Maret, ketika awal ramainya berita tentang virus corona. Tapi kemudian resminya kami membentuk relawan ini pada tanggal 16 Mei 2020,” jelasnya.

Tim relawan sampai saat ini terdata ada 40 orang. Mereka terbagi menjadi 5 divisi. Yaitu keamanan, pangan, kesehatan, humas dan tim data.

Untuk keseluruhan warga RW 04 sebanyak 750 KK. Dan menjadi tugas tim relawan Kampung Tangguh untuk menjaga semua warga yang ada di Kampung Tangguh Yang berada di wilayah RW 04 Kelurahan Sidotopo, Kecamatan Semampir.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button