Breaking NewsNasionalNewsPeristiwaPolres Tanjung Perak

Polisi Selidiki Penemuan Motor Ditengah Jembatan Suramadu

Surabaya – Para pengendara motor pada Senin Malam (06/09/2021) kaget dengan adanya sepeda motor Honda Beat Nopol L -5265- FE yang berhenti di pertengahan Jembatan Suramadu dengan keadaan mesin hidup dan lampu riting sebelah kiri menyala.

Penemuan yang sempat menghebohkan warga net dengan Vidio viralnya berdurasi 33 detik tersebut, beredar luas di media sosial sejenis Facebook dan WhatsApp maupun media sosial lainnya.

Pemilik motor yang diduga kuat milik anggota TNI-AL itu, dibuktikan dengan adanya beberapa penemuan identitas seperti KTP, SIM dan KTA TNI – AL berpangkat Pelda atas nama Widodo (53) kelahiran Kendal Jawa Tengah yang berdomisili di Perumahan Cendana Blok C No.16 Desa Banyuajuh, Kecamatan Kamal Kabupaten Bangkalan Madura.

Dalam penjelasan Kabag OPS Pelabuhan Tanjung Perak Kompol Dr Eko Nur Wahyudiono, S.H., M.Kes., bahwa pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait kejadian itu.

“Terkait hal ini, masih dilakukan penyelidikan. Dan sampai saat ini juga masih dilakukan pencarian seperti mayat yang di indikasikan sebagai tindakan aksi bunuh diri. Dan kalau ketemu baru kita bisa menyimpulkannya,” ungkap Perwira dengan satu melati emas dipundaknya kepada Hallojatimnews.com Selasa Siang (07/09/2021).

“Yang pastinya masih dilakukan penyelidikan,” tambahnya.

Adapun penemuan barang bukti lainnya seperti surat yang berisi pesan terakhir, ungkapan hati, dan permintaan maaf suami/ayah terhadap istri dan anak-anaknya.

“Surat tersebut ditemukan didalam tas cangklong warna hitam dengan sepasang sepatu dan sebuah Helm warna biru,” kata Kompol Dr Eko Nur Wahyudiono, S.H., M.Kes. @ros

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button