LakalantasPolda Jawa Timur

Laka lantas Dump Truck Vs Truck di tol Km 13 – 600/ B Waru arah Gunungsari

Laporan Wartawan Hallo Jatim News,  Hand.

SURABAYA – HALLOJATIMNEWS.com – Jalur menuju tol Km 13-600/B (Waru arah Gunungsari), Kamis ( 25/6/2020) sekitar pukul 06:50 WIB, masyarakat dikejutkan dengan adanya kecelakaan kendaraan truk pengangkut pasir dan truck mengakut Mie instant.

Berdasarkan keterangan dilapangan bahwa saat  truck Dam warna hitam Nopol M 8022 UH yang dikemudikan oleh Basori, 29 tahun, Dsn Laok jarat Ds. Duko Tambin Kec. Tragah Bangkalan.
sedang berhenti di kantong parkir darurat bahu jalan, muatan pasir.
dari arah selatan mengarah ke utara kecepatan 60 Km/Jam di lajur kiri, arus lalin ramai lancar. Dari arah belawanan datang Truk Nopol N 8470 UQ Muatan mie yang dikemudikan Danil Fernando (23),  Setibanya di km 13-600/B pengemudi mengantuk, sehingga laju kendaraan tidak terkendali, akhirnya oleng kekiri menabrak Damp truk yang sedang berhenti di kantong parkir.

Dengan kejadian tersebut mengakibatkan Deni Fernando mengalami luka patah kaki kiri dan langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum. Sedangkan kendaraan yang dikemudikan mengalami ringsek bagian depan, kata Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim Kompol Dwi Sumrahadi Rahkmanto.

Menurut Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim Kompol Dwi Sumrahadi Rahkmanto Kejadian tersebut diduga akibat pengemudi kurang konsentrasi saat menjalankan kendaraannya sehingga laju kendaraan tidak setabil”

Kini kedua kendaraan telah diamankan di Polda Jatim guna penyidikan lebih lanjut, dan kerugian ditafsir kurang lebih
Rp. 25.000.000,- ( Dua Puluh Lima Juta Rupiah).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button