TNI-ku

Jelang Buka Pendikan Casis Dikmaba TNI AL XL/2 Dapatkan Pembagian Kaporlap di Puslatdiksarmil

SIDOARJO, HALLOJATIMNEWS.com – Satu hari jelang pelaksanaan pembukaan pendidikan Calon Siswa (Casis) Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba) TNI Angkatan Laut Angkatan Ke-40 Gelombang 2 mendapatkan pembagian Perlengkapan Perorangan Lapangan (Kaporlap) bersamaan dengan dilaksanakan apel gabungan di lapangan kawah candradimuka Pusat Latihan Pendidikan Dasar Militer (Puslatdiksarmil) Kodiklatal Juanda Sidoarjo, Minggu, (6/12/2020)

Apel Gabungan dan pembagian Kaporlap tersebut dipimpin langsung Komandan Pusladiksarmil Kodiklatal Kolonel Laut (P) Johanes Djanarko Wibowo dan diikuti 847 Casis terbaik yang berasal dari seluruh wilayah Indonesia.

Selain Komandan Pusladiksarmil tampak hadir dalam apel gabungan tersebut Wadan Pusladiksarmil, para Komandan Sekolah, para Kadep, Kama, Kasi dan Bingsis Casis Dikmaba Angkatan ke-40 gelombang 2

Adapun kelengkapan perorangan yang yang diberikan kepada Casis Dikmaba tersebut antara lain PDL Loreng, Topi loreng, Topi rimba loreng, Jaring samaran. Cover helm, Piyama, T-Shirts/kaos hijau, T-Shirts/kaos loreng, Pakaian olahraga, Ponco loreng,Celana renang dan Ikat pinggang Dinas Lapangan.

Selain itu Casis Dikmaba tersebut juga mendapatkan Sepatu PDL, Sepatu olahraga, Sandal jepit, Kaos kaki PDL, Kaos kaki olahraga, Kopelriem hitam, Dragriem/suspender pek hijau, Ransel punggung kecil, Ransel punggung besar, Handuk, Kelambu lapangan, Rantang susun, Veldples lengkap dan alat kelengkapan mandi seperti sabun, sikat gigi, pasta gigi.

Dalam apel tersebut Danpuslatdiksarmil menyampaikan bahwa pendidikan bintara yang akan dilaksanakan di Puslatdiksarmil selama lima bulan ini meliputi dua tahap. Tahap pertama, pendidikan dasar keprajuritan selama 3 bulan, tahap kedua pendidikan dasar golongan selama 2 bulan yang semuanya diselenggarakan di Sekolah Bintara Pusladiksarmil.

Sehubungan dengan masih masa pandemi Covid 19 Danpuslatdiksarmil ini berpesan agar para siswa dalam melaksanakan pendidikan tetap melaksanakan protokol kesehatan yaitu menjaga jarak, mencuci tangan setelah kegiatan dan memakai masker. Selain itu tetap menjaga kesehatan dan kesamaptaan jasmani.( Han ).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button