DaerahEdukasiNasionalNewsPolres Bangkalan

Kirim Hewan Ternak ke Madura, Siap-siap Diputar Balikkan

Bangkalan – Pengiriman hewan ternak sejenis Sapi dan Kambing yang hendak dikirim ke wilayah Madura melalui jalur tranportasi darat siap-siap untuk disuruh putar balik untuk kembali ketempat asal.

Hal ini kuatkan dengan adanya penyekatan yang diperketat oleh pihak Kepolisian Resort Bangkalan dan Jajarannya berkolaborasi dengan petugas karantina untuk memantau mobil yang bermuatan hewan ternak dari luar pulau Madura.

Seperti yang diketahui pada Kamis tanggal 19 Mei 2022, petugas mengamankan sebuah mobil Pick-up bermuatan hewan ternak sejenis kambing dari Kabupaten Gresik yang hendak masuk ke wilayah Madura melintasi didepan Kantor Karantina Suramadu.

Sebanyak 15 ekor Kambing langsung dilakukan pengecekan sempel darahnya di Lab hingga menunggu hasilnya, selanjutnya Petugas karantina bersama Polisi meminta pemilik mobil Pick-up untuk putar balik kembali ke Gresik karena saat ini, Madura belum menerima hewan ternak dari luar.

Pemutar balikan mobil Pick-up yang bermuatan 15 ekor kambing asal Kabupaten tersebut dapat pengawal langsung oleh Kapolsek Sukolilo Iptu Agus Pujiono hingga bentang tengah Suramadu.

Sementara itu, dihubungi di tempat terpisah Kasihumas Polres Bangkalan Iptu Sucipto, S.H., menjelaskan jika Polres Bangkalan melakukan pengawalan kepada berbagai macam kendaraan hewan ternak yang akan masuk ke Pulau Madura untuk kembali ke daerah asalnya sebelum hasil uji Lab sampel darah hewan ternak tersebut keluar.

“Untuk saat ini, Madura belum menerima masuknya hewan ternak. Mengingat saat ini ada wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak. Oleh karena itu Polres Bangkalan memberikan pendampingan berupa pengamanan saat pemeriksaan dan pengawalan untuk kembali ke daerah masing masing. Kami kawal hingga bentang tengah Jembatan Suramadu,” terang Kasihumas Polres Bangkalan Jum’at (20/05/2022). @ros

Related Articles

Back to top button