NasionalNews

Sah..!!! Presiden Jokowi sampaikan ibukota akan dipindah di Kalimantan

Jakarta || hallojatimnews – Presiden RI, Joko Widodo secara resmi umumkan rencana Ibu Kota baru berada di pulau Kalimantan. Pengumuman itu disampaikan Presiden dalam Konferensi pers di Istana Negara Jakarta. Senin (26/8/2019).

Dalam kesempatan itu, Presiden menyampaikan ibukota baru yang ideal berada di sebagian Kabupaten Penajam Paser Utara dan sebagian di Kabupaten Kutai Kartanegara, propinsi Kalimantan Timur.

Presiden juga menyampaikan putusan perpindahan ibu kota Indonesia sudah melalui kajian pemerintah selama 3 tahun terakhir secara mendalam dan intensif, dan alasan pemerintah berencana memindahkan ibu kota antara lain, terpusatnya perekonomian yang berada di Jakarta dan pulau Jawa, membuat ketimpangan dengan pulau- pulau diluar Jawa, dan konteks perpindahan ibukota adalah Pemerataan.

Turut hadir dalam konfrensi pers mendampingi Presiden yakni, Wakil Presiden Jusuf Kalla, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro dan Menteri Agraria dan Tata Ruang/ Kepala Badan Pertanahan Nasional Sofyan Djalil. @red

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button