kesehatan

Virus Covid 19, Kapolres Gresik Bagikan Bubur Kacang Hijau, Sabagai Nutrisi Tambahan dan Multivitamin

GRESIK — HALLOJATIMNEWS.com || Agar terhindar dari virus corona yang mewabah, setiap orang disarankan untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Sistem imun yang kuat disebut mampu menangkal berbagai virus penyakit.

Sistem imun di dalam tubuh dapat melawan virus – virus penyakit. Sebaliknya, imunitas yang rendah justru membuat virus semakin mudah menyerang tubuh sehingga berkembang menjadi penyakit.

Daya tahan tubuh dapat ditingkatkan dengan istirahat yang cukup, berolahraga, dan makan-makanan bergizi.

Menurut, AKBP KUSWORO WIBOWO, SH,. SIK,. MH menindak lanjuti himbauan bapak Kapolri dengan melaksanakan kegiatan Apel pembagian bubur kacang hijau, telur rebus dan susu murni kepada anggota polres gresik untuk meningkatkan daya tahan tubuh terhadap virus corona, Kata Kusworo, di halaman mapolres gresik jln basuki rachmat no 22 bedilan kab.gresik.

Selain memberikan nutrisi tambahan dan multivitamin, Kapolres Gresik juga memerintahkan jajaran di bawahnya untuk menyediakan wastafel untuk cuci tangan di setiap pintu masuk pelayanan. Juga diwajibkan menyediakan hand sanitizer di setiap pintu masuk dan keluar.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh
AKBP Kusworo Wibowo SH., SIK.,MH (Kapolres gresik), Kompol Dhyno Indra Setyadi SIK.,M.Si(Waka polres gresik), AKP FATIKH Dedy Setyawan. S.I.K (Ps. Kabag Ops Polres Gresik), Kompol Edy Cahyono (Kabag Sumda Polres Gresik), Kompol Sukri (Kabag Ren Polres Gresik), PJU Polres gresik dan -+ 600 anggota dan ASN Polres gresik.

Gelaran sosialisasi dan himbauan dalam mencegah penularan virus corona yang dilaksanakan Polres Gresik ini merupakan salah satu tindak nyata dan kepedulian Polisi dalam mengantisifasi serta mencegah penyebaran virus corona.

“Kegiatan ini bertujuan mengedukasi personil dan masyarakat untuk terus membudayakan hidup sehat dalam mencegah penyebaran virus Corona dan juga sampai saat ini belum ada penonjolan tentang penyebaran virus corona diwilayah Kab. Gresik,” tambah Kapolres Gresik.

Reporter : Cak Pri.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button