Daerah

Bantu Warga Terdampak Covid-19, Jurusan Pendidikan Olahraga FIO UNESA Bagikan 50 Paket Sembako

Gresik, hallojatimnews.com – Pandemi Covid-19 semakin merebak bahkan seluruh dunia, di kota dan di desa-desa banyaknya korban nyawa karena virus Covid-19, dampak pademi Covid-19 sangat terasa di semua sektor kehidupan lebih-lebih di bidang ekonomi warga masyarakat semua terkena, tidak peduli miskin maupun kaya, baik pengusaha dan pedagang kecil merasakan derita tiada tara, pengangguran bertambah jumlahnya.

Sebagai bentuk kepedulian terhadap dampak ekonomi akibat Covid-19 yang masih berlangsung saat ini, Universitas Negeri Surabaya (UNESA) jurusan pendidikan olahraga FIO UNESA melakukan program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dengan melakukan bakti sosial dengan memberi bantuan sembako kepada warga masyarakat di Kelurahan/desa Banyuurip kecamatan Kedamean – Gresik, bertempat dipendopo balai desa Banyuurip, Selasa (08/09/2020) sekitar pukul 10.00 wib

Dalam kegiatan pembagian sembako ini, juga dihadiri koordinator pendidikan olahraga FIO UNESA Sdr. Mochamad Ridwan didampingi Sdr. Nur Ahmad Arief, Kepala Desa Banyuurip Sdr Khoirul Muis serta perangkatnya, Bhabinkamtibmas Polsek Kedamean BRIPKA Kusairi Purwo (wewakili Kapolsek Kedamean AKP Suparmin S.H.) dan BRIPKA Rusdianto

Selain itu, dalam pelaksanaan kegiatan pembagian sembako ini, dari FIO UNESA selalu mentaati protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah sesuai Inpres No.6 tahun 2020, selama pandemi Covid-19 ini, yaitu selalu mengenakan masker serta cuci tangan dan jaga jarak.

Dalam sambutannya koordinator Pendidikan olahraga FIO UNESA Sdr. Mochamad Ridwan mengatakan, “Kegiatan kegiatan rutin tahunan dan lebih banyak dilakukan dalam bentuk kegiatan pelatihan, Namun, karena masa pandemi Covid-19, maka dialihkan memberikan paket sembako, salah satu bentuk kepedulian kepada masyarakat dan upaya terlibat aktif dalam penanggulangan dampak Covid-19 dikabupaten Gresik wilayah kecamatan Kedamean khususnya di kelurahan/desa Banyuurip, dengan harapan bantuan ini bisa meringankan kehidupan masyarakat serta membantu kesulitan masyarakat yang saat ini sedang dalam menghadapi musibah yaitu mewabahnya Covid-19”, ucap Sdr. Mochamad Ridwan saat ditemui media

“Memang biasanya yang kita laksanakan adalah memberikan pelatihan, cuman karena memang adanya pandemi Covid-19 yang masih berlangsung, sehingga disarankan dari rektorat adalah dengan membagikan sembako untuk membantu ekonomi warga terdampak,”

“Jumlah paket sembako yang kita salurkan sebanyak 50 paket, Paket sembako berupa bahan pokok untuk sehari-hari,” ungkap Koordinator FIO UNESA

Koordinator FIO UNESA Sdr. Mochamad Ridwan didampingi Sdr. Nur Ahmad Arief, Kepala Desa Banyuurip Sdr Khoirul Muis, Bhabinkamtibmas Polsek Kedamean BRIPKA Kusairi Purwooleh Sdr. menyerahkan secara simbolis bantuan paket sembako tersebut, dimana masyarakat banyak yang terdampak, sehingga dapat bersama sama dalam menguragi beban masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut sambutan dari kepala desa mengucapkan terima kasih banyak atas bantuannya kepada warga masyarakat desa Banyuurip dari pihak FIO UNESA yang sedikit membantu kesulitan warga kami sebagai dampak pandemi Covid-19.

“Kami selaku kepala desa Banyuurip beserta perangkat desa dan bersama warga desa Banyuurip, sangat berterima kasih sama Universitas Surabaya (UNESA), semoga bermanfaat untuk warga kami, pada masa pandemi Covid-19 ini sangat berpengaruh dari segi ekonomi, dan dari kegiatan ini warga sedikit terbantu, khususnya bahan kebutuhan pokok,” tutur Kepala Desa Banyuurip Sdr Khoirul Muis

Dalam penerimaan batuan sembako salah satu warga masyarakat desa Banyuurip ibu Kumiati megucapkan, terimakasih kepada pihak FIO UNESA dan pemerintah desa Banyuurip, “Terimakasih banyak bantuannya, pak Karena dalam masa sulit ini masih banyak orang baik yang mau membantu” ucap salah seorang warga yang mendapatkan bantuan.
(MRT)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button