Hukrim

Polres Gresik Meraih Penghargaan Public Service Of The Year Jatim 2019.

Gresik, hallojatimnews – Bertempat di Hotel Shangri-La Ballroom Jl.Mayjen Sungkono Surabaya, Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro SH.S.I.K M.si, menghadiri acara  Festival MarkPlus, Inc Dalam Rangka Pemberian Penghargaan Public Service Of The Year Provinsi Jawa Timur Tahun 2019 yang dihadiri para undangan +/- 4.000 orang, Kamis (8/8/19).

Polres Gresik menjadi salah satu instansi mendapat penghargaan dari MarkPlus Inc dengan predikat Public Service of The Year Jatim 2019. Penghargaan itu diberikan di Surabaya saat pembukaan Indonesia Marketeers Festival 2019.

Ada total 40 instansi yang mendapat penghargaan. Piagam penghargaan diserahkan Wagub Jatim, Emil Elistiano Dardak secara simbolis. Ia menyatakan sangat mengapresiasi penghargaan ini sekaligus berterima kasih karena meraih prestasi dalam melayani masyarakat.

“Atas nama Pemerintah Jawa Timur memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya atas beberapa upaya dan inovasi dalam memberikan pelayanan secara maksimal,” katanya.

Terpisah, Kapolres Gresik datang langsung menerima penghargaan tersebut mengatakan, prestasi ini adalah bukti dan komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Kabupaten Gresik.

Polres Gresik sudah memiliki berbagai inovasi layanan publik, seperti GO Sigap, yang memberikan layanan berbasis digital selama 24 jam nonstop. Kemudian Gajah Mada atau Gerakan Antisipasi Kejahatan dari Masyarakat Desa.

Kapolres Gresik mempunyai ide untuk membuat inovasi lain yang selaras dengan kemajuan teknologi yang dirasa sukses dalam pelayanan itu, yakni inovasi di bidang lalu lintas, yaitu aplikasi Care, Creative Augmented Reality Education. Jadi kami berupaya semaksimal mungkin memberikan kenyamanan masyarakat dalam membuat SIM baru, perpanjangan,” imbuhnya.

Dari 39 polres se Jatim, ada tiga polres dari instansi kepolisian yang meraih penghargaan, antara lain Polresta Sidoarjo, Polres Malang Kota dan Polres Gresik.

“Ini menjadi motivasi kepada kami anggota Polri dan saya mengajak kepada anggota untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Karena kerja Polri tergantung kepuasan atau dari penilaian masyarakat,

Mantan Kapolres Bojonegoro  ini berharap ketiga program itu terus berlanjut. “Ya semoga bisa ditingkatkan lagi,”Kata Wahyu.

Penulis : Pri.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button