Daerah

Kapolres Gresik Bersama Anggota Ikuti Tes Kesamaptaan Jasmani

GRESIK, HALLOJATIMNEWS.com – Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto, S.H., S.I.K., M.M, bersam seluruh anggota dan ASN Polres Gresik mengikuti Tes Kesamaptaan Jasmani berkala periode II tahun 2020 pada hari ini Jum’at (23/10/10) yang di selenggarakan di lapangan GKB CONVEX Jl. Jakarta GKB Gresik.

Tes ini di laksanakan untuk mengetahui kesiapan dan kondisi fisik anggota polri secara berkala. Tantangan Polri kedepan dalam menghadapi tugasnya sehari – hari sangat di perlukan kondisi fisik dan stamina prima.

Tes Kesamaptaan Jasmani yang berlangsung hari ini merupakan hari terakhir yang di laksanakan oleh anggota Polres Gresik, dan sudah dilaksanakan selama empat hari mulai hari Selasa (20/10/2020).

Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto mengatakan, tujuan tes kesamaptaan jasmani ini bukan hanya untuk mengukur kekuatan stamina tetapi fisik dan mental seluruh anggota Polres Gresik.

“Tes ini dilaksanakan secara berkala setiap semester”, ujar Kapolres.

Ada lima item yang diukur dalam tes kesamaptaan jasmani. yakni, lari keliling  lapangan selama 12 menit, pull up, push up, sit up dan shutle run (lari membentuk angka 8). Sebelum dilakukan kegiatan fisik dilakukan pemeriksaan tensi dan berat badan dan tinggi badan.

Mengingat saat ini masih dalam masa pandemi Covid-19, maka seluruh rangkaian kegiatan TKJ dilakukan dengan pengawasan dan penerapan protokol kesehatan yang ketat. Semua anggota wajib mengenakan masker dan jaga jarak aman. Panitia juga telah menyediakan tempat cuci tangan bagi para peserta.

“Dalam prosesnya didampingi oleh tenaga medis dari Urkes Polres Gresik untuk memeriksa kesehatan sekaligus pengawasan protokol kesehatan dan instruktur yang kompeten dari Bagsumda Polres Gresik” Pungkasnya.( Han ).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button