BaksosDaerahNasionalNews

Gus Sultan Pengusaha Batubara Asal Pacet, Santuni Anak Yatim-piatu dan Kaum Dhuafa

Mojokerto – Ahmad Azhari sapaan akrabnya Gus Sultan merupakan pengusaha tambang Batubara asal Pacet Mojokerto gelar pemberian santunan dalam bentuk tunai maupun bingkisan kepada 200 anak yatim-piatu dan 50 kaum dhuafa sekitaran Desa Pacet, Kabupaten Mojokerto, Selasa 10 Agustus 2021.

Pemberian santunan secara langsung dan terbuka yang diadakan dirumah Gus Sultan, tetap mengedepankan protokoler kesehatan (Proskes) Covid-19 yang sangat ketat. Dan proses penyerahannya disaksikan sejumlah tokoh Agama maupun tokoh masyarakat Desa sekitar.

Dalam pemaparannya Pengusaha 38 tahun yang sukses di dunia pertambangan Batubara mengatakan, bahwa santunan yang diberikan ini merupakan peringatan Tahun Baru Islam Muharam 1443 H, sekaligus memperingati hari kelahirannya.

“Mengingat acara ini adalah bulan khusus untuk menyantuni anak-anak yatim-piatu maupun kaum dhuafa untuk berbagi kebahagia bersama mereka. Sekaligus memperingati hari kelahiran saya,” ucap Gus Sulton.

Menurutnya bahwa acara pada tahun ini sengaja di gelar secara sederhana, dan undangan sangat di batasi, karena memang masih kondisi pandemi, jadi harus mengikuti aturan yang telah di tetapkan oleh pemerintah.

Dia juga menyampaikan ungkapan rasa syukur atas terselenggaranya acara tersebut, karena bisa berbagi untuk membahagiakan anak-anak Yatim Piatu maupun kaum Dhuafa.

“Saya pribadi sangat senang bisa berbagi kebahagiaan kepada anak-anak yatim-piatu maupun kaum Dhuafa. Dan pemberian yang saya lakukan ini tidak ada maksud yang lain,” ungkapnya.

“Saya ucapkan terimakasih yang tak terhingga kepada tamu undangan. Saya pribadi minta doanya semoga saya sekeluarga sehat selalu dan diberikan kelancaran dalam menjalani usaha sehingga dapat terus berbagi dan berbagi,” harapnya. @ros

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button