ADVENTORIAL

Nikmati Pemandian dan Bumi Perkemahan TELOGO SEWU Sambil Menghargai Alam Indonesia 

Pasuruan – Wisata Telogo Sewu ini merupakan satu dari sekian banyak waterpark di Pasuruan yang memberikan suasana alam yang dimana panorama alam sekitar yang indah turut serta memberikan nuansa nyaman bagi para pengunjung di sana, seperti halnya wisata Reco Kembar Cowek.

Dari pantauan awak media Hallojatimnews.com. Di wisata Telogo Sewu ini, selain dapat menikmati serunya bermain air kolam renang baik dewasa maupun anak – anak yang kesegaran airnya, wisatawan juga dapat menikmati indahnya panorama pemandangan alam sekitar.

Seperti halnya Ibu Della (34) seorang ibu rumahtangga warga Surabaya ini mengajak seluruh keluarganya untuk berlibur di pemandian Telogo Sewu.

“Kami sekeluarga berlibur di tempat ini, selain dekat juga harga untuk masuk ke tempat hiburan ini cukup terjangkau.” ucapnya. Selasa (14/06/2022).

Perlu diketahui air kolam renang di Telogo Sewu airnya sangat jernih dan terasa dingin dikarena air yqng digunakan untuk kolam renang (Pemandian) merupakan air alami yang bersumber dari pegunungan dan tanpa adanya unsur kimia (Kaporit).

Di lingkungan area Pemandian dan Perkemahan Telogo Sewu fasilitas yang tersedia sangat komplit dan para wisatawan dapat menghabiskan waktu liburan seharian di tempat wisata ini.

Banyaknya fasilitas wahana yang bisa dinikmati di tempat wisata ini membuat para wisatawan merasa puas dan nyaman diantara beberapa fasilitas seperti spot foto 3D, terapi ikan, sepeda air, naik pesawat, berkuda, flying fox, dan lain sebagainya. Wahana air seperti kolam renang juga ada yang dilengkapi air mancur, perosotan, ember tumpah, dan lain-lain. @ njb

Related Articles

Back to top button