Pemerintahan

Apresiasi Wakil Bupati saat hadiri wayangan di desa Semampir

Sidoarjo – Setelah acara istighosa akbar, Pemdes Semampir kembali gelar “Ruwat Desa” dengan Wayangan semalam suntuk dengan lakon “Sudamala” dibawakan oleh dalang Ki Surono Gondo Taruno, S.Sn.Msi, Jumat (02/09/2022) malam.

Acara di hadiri oleh Forkopimka Sedati, semua Kepala Desa di kec. Sedati, Wabup Sidoarjo H. Subandi SH, seluruh Pemdes Semampir beserta keluarga, dan ratusan warga Desa Semampir yang membanjiri balai desa Semampir.

Ruwat desa dilakukan setiap tahun oleh para pendahulu sebelumnya, namun beberapa tahun tidak bisa dilaksanakan dikarenakan adanya pandemi, kini kembali di laksanakan sebagai rasa syukur atas segala nikmat dari sang pencipta.

Dalam sambutannya Luqman Mualim selaku Kepala Desa Semampir menyampaikan, “segala ucap syukur saya sampaikan atas terlaksananya acara demi acara yang telah kita gelar dari acara menyambut HUT Kemerdekaan RI hingga ruwat desa saat ini. Dari semua rangkaian acara saya sangat bangga melihat antusias warga yang begitu semangat dan mensuport hingga berjalannya acara sampai dengan selesai,” ucapnya.

“Alhamdulilah sekarang ini dengan adanya kelonggaran – kelonggaran diperbolehkan mengelar acara ruwat desa. Monggo dimanfaatkan momen- momen ini biar desa Semampir lebih makmur,” sambungnya.

Dalam sambutannya Abah Subandi sangat mengapresiasi acara yang di gelar desa Semampir, selain sebagai wujud pelestarian budaya, kegiatan tersebut juga sebagai bentuk rasa syukur masyarakat. “Kita sudah 2,5 tahun tidak bisa mengikuti kegiatan-kegiatan bersama seperti ini. Namun pada hari ini dan Agustus tahun ini semuanya kegiatan-kegiatan sudah bisa diselenggarakan dan dimudahkan,” ucap Subandi.

Wakil Bupati juga melanjutkan bahwa “pemerintah desa dalam menjalankan fungsinya sebagai pemerintah supaya bisa berjalan dengan maksimal tentunya harus mendapat dukungan semuanya. Dimana membangun harmonisasi dan koordinasi antara kepala desanya, perangkatnya, BPD nya dan masyarakatnya, harus saling memberikan support,” tambahnya

Disela sambutanya, Wabup juga menjelaskan terkait pembangunan desa. Jika pada tahun 2021 masih ada Bantuan Keuangan Khusus (BKK), tetapi tahun ini bupati dan wakil bupati tidak dapat, yang mendapat adalah DPR.

Luqman juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Wakil Bupati yang sudah menyempatkan waktu menghadiri ruwat desa di desa Semampir.

”Mudah- mudahan dengan ruwat desa ini, desa Semampir lebih maju, masyarakatnya guyub, rukun, tentram, aman, damai dan sejahtera, sehat warganya, mendapat rezeki barokah, dan semuanya usaha bisa menghasilkan,” pungkasnya.

@deft

Related Articles

Back to top button