EdukasiEkbisNasionalNewsPolres Tanjung Perak

Kapolsek Pabean Cantikan Polres Pelabuhan Tanjung Perak Resmikan Hotel Tangguh Semeru Wani Jogo Suroboyo

SURABAYA || HALLOJATIMNEWS – Polsek Pabean Cantikan bersama jajaran Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, melaksanakan peresmian Hotel Tangguh Semeru, Wani Jogo Suroboyo, di Hotel Pop Stasiun Kota, pada hari Senin (14/09/2020) sekitar pukul 13:00 Wib, sampai selesai.

kegiatan kali ini, sebagai pemberdayaan komunitas satpam hotel serta implementasi inpres No.6 tahun 2020, tentang pendisiplinan protokol kesehatan diwilayah Hukum Polsek Pabean Cantikan.

Dalam pelaksanaan peresmian Hotel POP Tangguh Semeru Wani Jogo Suroboyo, dihadiri oleh petugas yang terdiri dari 1 Polsek 3 Personil, dari Koramil 2 Personil, dari Komunitas Satpam Hotel 4 orang, dan dari Pihak Hotel Pop Stasiun Kota diwakili Manajer Ibu Ode Damanik.

Kapolsek Pabean Cantikan AKP Kadek Oka Suparta, SH., S.I.K., MH., mengatakan, Peresmian hotel tangguh semeru wani jogo suroboyo tersebut, sebagai wujud sinergitas 3 pilar dengan unsur masyarakat, dalam upaya menekan penyebaran Virus Covid-19.

“Ditemukan protokol kesehatan agar dilaksanakan dan dipatuhi serta fasilitas pendukung memadai, seperti, menyiapkan tempat cuci tangan, penyemprotan cairan disenfiktan serta physcal distanting”

Lanjut penuturan Kadek Oka, selanjutnya petugas memberikan teguran dan memberikan sosialisasi serta himbauan kepada pengunjung Hotel dan Karyawan, untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker.

“Alhamdulillah, selama kegiatan berlangsung berjalan dengan lancar, aman, tertib dan kondusif” @im

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button