Polres Sidoarjo

Kapolresta Sidoarjo Pimpin Sertijab Kapolsek Sukodono

Sidoarjo – Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro, S.H., S.I.K., memimpin kegiatan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kapolsek Sukodono, Sabtu tanggal 27 Agustus 2022.

Acara yang tergelar di Lobby Lantai I Gedung Utama Polresta Sidoarjo, dihadiri Pejabat Utama (PJU) Polresta Sidoarjo, rohaniawan pengambil sumpah jabatan dan ditandai dengan penandatanganan Sertijab.

Dalam penyampaiannya, orang nomor satu di Mapolresta Sidoarjo itu, mengatakan, bahwa perubahan jabatan atau mutasi merupakan hal yang sudah biasa dilaksanakan dalam sebuah organisasi.

“Hal ini untuk meningkatkan kinerja atau pelayanan kepolisian kepada masyarakat,” kata Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro, S.H., S.I.K.

Selain itu, dia juga mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi yang sudah diberikan dalam pelaksanaan tugas sebagai Kapolsek Sukodono.

“Selamat melaksanakan tugas dan jabatan baru. Semoga di tempat tugas yang baru bisa mencapai kesuksesan,” ucap Kapolresta Sidoarjo.

Kapolresta Sidoarjo menjelaskan, Kapolsek Sukodono yang lama AKP I Ketut Agus Wardana S.H., M.H dimutasikan sebagai Pama Yanma Polda Jatim. Sedangkan pejabat baru Kapolsek Sukodono diisi oleh AKP Supriyana S.H mantan Kanit 5 Satreskrim Polresta Sidoarjo.

“Untuk pejabat yang baru di Polsek Sukodono agar segera menyesuaikan diri demi terciptanya Harkamtibmas yang aman dan Kondusif, jadilah Polisi yang di cintai oleh masyarakat,” pungkas Kapolresta Sidoarjo. @Deft

Related Articles

Back to top button