Daerah

Polres Probolinggo Kota Bersama Tiga Pilar Laksanakan Kerja Bakti Di KAI Probolinggo, Antisipasi Virus Covid 19

PROBOLINGGO, HALLOJATIMNEWS.com || Penyebaran virus corona penyebab penyakit Covid-19 diketahui telah terdeteksi di Indonesia sejak dilaporkan kasus pertama, Senin (2/3/2020).

Virus corona yang menyebar dari Wuhan, China ini dapat menular antar-manusia melalui droplets (tetesan) dari pasien virus corona yang menempel di fasilitas umum, seperti salah satunya stasiun.

Sebagai antisipasi penyebaran virus corona di fasilitas umum, pihak PT Kereta Api Indonesia Probolinggo Kota melakukan upaya pencegahan bersama dengan melakukan  kegiatan Kerja Bakti bersama Polres Probolinggo Kota dan tiga Pilar Mayangan dalam rangka antisipsi pencegahan penyebaran virus corona di Stasiun Kereta api Kota Probolinggo. Sabtu (14/3/2020). Sekira pukul 08.30 Wib s/d 09.20 selesai.

Hadir dalam kegiatan bersih – bersih kali ini Wakapolres Probolinggo Kota Kompol Teguh Santoso SE, Kepala Stasiun KAI Probolinggo Andika Bagus Permadi, Kapolsek Mayangan Kompol Achmad Firman W. SE SH, Danramil 01/0820 Kapten CPL Eko Saputro, jajaran kasat Probolinggo kota, sekcam, petugas kesehatan Puskesmas, diikuti anggota polres Probolinggo sekitar +_ 20 dan Linmas.

Kegiatan kali ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Probolinggo Kota dilanjutkan dengan penyuluhan terkait bahaya virus covid 19 dan cara penanggulanya oleh Dr. Chusnul Rofiq terkait akan pencegahaan bahaya virus corona covid 19,cuci tangan, cara pemakaian masker, etika batuk dan bersin.

PT KAI juga menyiagakan infrared gun thermometer, membersihkan bangku Penumpang diruang tunggu menggunakan Cairan antiseptic juga pembagian masker, pemeriksaan kesehatan, pemeriksaan pekerja KAI yang datang dari luar negeri, dan pemasangan hand sanitizer di stasiun dan kereta.

Reporter : Han.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button