Daerah

Penyampaian Visi dan Misi Cakades Desa Wonodadi Berjalan Adem

MOJOKERTO || HALLOJATIMNEWS – Pilkades serentak yang di ikuti 251 Desa dari 18 Kecamatan. Salah satunya adalah di Desa Wonodadi Kecamatan Kutorejo, Kamis ( 17/10/2019 ) yang saat ini melaksanakan kampanye penyampaian Visi dan Misi di Balai Desa Wonodadi.

Dari dua kandidat cakades berasal asli putra terbaik Desa Wonodadi, mereka adalah, Miskan Nomer urut 01 dari Dusun Rejeni Desa Wonodadi dan satunya Idris Nomer Urut 02 dari Dusun Sumberkepuh Desa Wonodadi.

Dalam sambutan nya Pj. Kades Wonodadi Subakir S.pd, yang juga mewakili camat Kutorejo yang tidak bisa hadir mengatakan bahwa,penyampaian Visi dan Misi sangat penting bagi ke dua Cakades,karena Visi-Misi akan berpengaruh dalam melaksakan tugas 6 tahun ke depan.Subakir juga berpesan, siapapun nanti yang terpilih agar bisa membawa Masyarakat Wonodadi untuk lebih baik, lebih maju, sejahtera adil dan makmur.

Ada 4 kreteria Visi-Misi yang harus di paparkan oleh kedua Cakades di antaranya,
1. Tata Kelolah Pemerintahan Desa
2. Tentang Pembangunan Desa
3. Pemberdayaan Masyarakat
4. Pembinaan Masyarakat.
Dari ke 4 kreteria tersebut Cakades di harap bisa melaksanakan bila terpilih nanti sebagai janji kepada masyarakat agar bisa mengadakan pembinaan dan peningkatan pembangunan sesuai harapan,baik pembangunan fisik dan pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM).

“Dalam penyampaian Visi- Misi masing-masing Cakades, tidak di diberikan sesi tanya jawab, yel-yel dari pendukung,dan menjelek- jelekan cakades yang lain, agar tidak memancing keributan dan acara bisa berjalan dengan lancar dan kondusif.” kata Subakir.

Isi Visi dan Misi dari ke dua Calon Kepala Desa, hampir ada kesamaan di yaitu,sama-sama meningkatkan Sumber daya manusia (Sdm)dan mengurangi pengangguran dengan cara membuka lapangan pekerjaan dengan mendirikan (Bumdes).

Hadir dalam acara ini Pj. Kades Wonodadi Subakir S.pd, semua perangkat Desa Wonodadi, Satpol PP Kecamatan Kutorejo, Babinsa, Babinkamtibmas, BPD, LPM, dan PerwakilanTokoh masyarakat dari masing-masing Dusun.(ulum)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button