TNI-ku

Prajurit Petarung Yonmarhanlan V Melaksanakan Latihan Menembak TW II Tahun 2020

SURABAYA, HALLOJATIMNEWS.com – Bulan Suci Ramadhan dan Pandemi Covid-19, bagi prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan ) V tidak menjadi alasan dan halangan untuk tetap melaksanakan latihan.

Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) V Letkol Marinir Andi Ichsan S.H,.M. M memimpin latihan menembak senjata laras panjang pada Jumat 15 Mei 2020 di lapangan tembak J.W.Kaimana Pesapen Surabaya.

Untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan prajurit dalam bidang menembak. Prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) V melaksanakan latihan menembak dalam rangka LPD/LPK TW II TA 2020, yang diikuti oleh seluruh prajurit Yonmarhanlan V.

Kegiatan latihan menembak tersebut dengan materi menembak senjata laras panjang jarak 100 meter dengan sikap tiarap, duduk dan berdiri. Selain untuk menjaga kemampuan dalam menembak, juga di harapkan dapat diketahui petembak baru yang berpotesi.

Pada kesempatan tersebut Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan V mengatakan bahwa latihan menembak tersebut bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan setiap prajurit dalam bidang menembak.

Diharapkan kepada seluruh anggota untuk betul-betul memperhatikan faktor keamanan, baik personel maupun material serta mengikuti seluruh instruksi dari pelatih sehingga dapat mencegah kejadian yang tidak diinginkan.

Meskipun kita masih dalam kondisi siaga Pandemi Virus Corona (Covid-19), tetapi kita tidak boleh lupa dengan jati diri kita sebagai prajurit Petarung korps Marinir yang harus selalu siap dan sedia dalam menghadapi perkembangan situasi,” tegasnya.( Han).

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button