TNI-ku

Perwira Yonmarhanlan V Memberikan Materi PHH Dampak Tumpahan Minyak di Laut

SURABAYA, HALLOJATIMNEWS.com – Dalam rangka meningkatkan kemampuan dan profesionalisme dalam penanggulangan gangguan keamanan, Perwira Yonmarhanlan V Pjs Danki B Letda Marinir Suroso memberikan materi latihan Penanggulangan Huru Hara (PHH) yang berlangsung di Garasi Mako Lantamal V jl. Laksda M.Nazir No.56 Perak, Surabaya, Jawa Timur. Jumat (20/11/2020).

Materi PHH tersebut merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menghadapi Penanggulangan pencemaran Tumpahan Minyak di laut tahun 2020 yang disimulasikan ketika ada masalah tumpahan minyak dilaut yang mengakibatkan Banyak ikan dan udang mati akibat tumpahan minyak yang mencemari air laut, Banyaknya ikan dan biota laut lainnya yang mati, karena limbah minyak sudah jauh menyebar ke dalam lautan, dan itu membuat ikan yang ditangkap oleh nelayan juga berpotensi sudah mengandung limbah yang tercemar.

Latihan Penanggulangan Huru Hara (PHH) tersebut juga sebagai penyegaran kembali akan kemampuan pengamanan dan cara penanggulangan yang humanis, terhadap kemungkinan terjadinya aksi huru-hara masyarakat di wilayah pesisir pantai yang terdampak tumpahan minyak.

Danyonmarhanlan V Letkol Marinir Andi Ichsan, S.H., M.M. menyampaikan bahwa dengan adanya latihan PHH ini tentunya dapat meningkatkan profesionalisme prajurit dalam menghadapi situasi apapun termasuk aksi penanggulangan dampak tumpahan minyak bagi masyarakat pesisir pantai wilayah kerja Lantamal V.

Selama kegiatan latihan berlangsung tetap mengedepankan protokol kesehatan dengan menjaga jarak dan memakai masker.( Han ).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button